Download!Download Point responsive WP Theme for FREE!

Memilih Sepatu Pertama Si Kecil

Foto: Istimewa
Foto: Istimewa

Senangnya si kecil sudah mulai bisa berjalan! Ini berarti Moms perlu berbelanja sepatu pertama untuknya. Tidak semua jenis sepatu cocok untuk mendukung perkembangan kaki si kecil. Sepatu tipe Mary Janes dengan sol keras misalnya, malah bisa menghambat pergerakannya.

Begitu ia mulai berjalan di usia 9-12 bulan, si kecil butuh sepatu untuk melindungi telapak kakinya terutama ketika berjalan di luar rumah. Sepatu juga akan membuatnya tidak mudah tergelincir. Tapi untuk melatih kekuatan dan koordinasi kaki dengan tangannya sebaiknya Moms tetap melepas sepatu si kecil di dalam rumah.

Tips berikut bisa Moms terapkan saat memilih sepatu pertama untuk si kecil:

  • Pilih sepatu bertali atau Velcro. Pengikat Velcro akan mudah dilepas dan dipasang sehingga Moms tidak merasa ribet. Tapi si kecil juga bisa melepasnya di saat yang tidak diinginkan. Sepatu bertali mungkin sedikit repot, tapi tidak akan mudah dilepaskan si kecil. Pastikan memilih tali yang cukup panjang agar bisa diikat ganda dan tidak mudah lepas.
  • Berbahan ringan dan memiliki sirkulasi udara. Sepatu berbahan kulit lembut atau kain bisa jadi pilihan. Hindari sepatu berbahan kulit yang kaku dan sintesis karena tidak memiliki sirkulasi udara dan bisa menghambat perkembangan telapak kaki.
  • Sol bisa ditekuk. Bagian sol harus fleksibel, tidak kaku dan tidak licin.
  • Pas di kaki. Pastikan si kecil mencobanya dulu sebelum memutuskan membeli. Dalam posisi berdiri, sebaiknya masih ada sedikit ruang sehingga kakinya tidak terjepit dan bebas bergerak. Tapi juga tidak terlalu longgar sehingga sering terlepas.
  • Tidak membeli di pagi hari. Sore atau malam hari adalah waktu yang tepat untuk membeli sepatu karena kaki si kecil cenderung lebih besar di sore atau malam hari.
  • Mulus bagian dalamnya. Cek ya, Moms, jangan sampai ada cacat di bagian dalam sepatu si kecil karena akan mengganggu kenyamanan dan kulit si kecil. Moms bisa mengecek dengan cara memakaikannya pada si kecil dan memintanya berjalan, lalu lepaskan dan lihat perubahan pada bagian dalam sepatu.
  • Tidak penuh aksesori. Aksesori di sepatu bayi bisa berisiko copot dan membuat si kecil tersedak. Sebaiknya Moms memilih sepatu yang polos tanpa tempelan hiasan.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *