Download!Download Point responsive WP Theme for FREE!

Mengganti Popok Tanpa Heboh

Foto: Istimewa
Foto: Istimewa

Moms, urusan mengganti popok sering menjadi tantangan besar terutama bila si kecil mulai aktif. Usia 6 bulan ke atas, Moms mungkin harus berhadapan dengan si kecil yang tidak bisa diam ketika diganti popoknya. Sebentar miring, lalu berguling, belum lagi tangannya terus menggapai apa saja. Makin heboh lagi ketika ia sudah bisa duduk atau merangkak.

Membuatnya tenang selama beberapa menit saja sepertinya susah ya?  Moms mungkin sudah melakukan hampir semuanya, menyanyi, memberinya mainan, mengajaknya ngobrol dan banyak lagi. Tapi bukan tidak mungkin, Moms. Beberapa trik dari para moms ini bisa Moms coba terapkan untuk si kecil.

Berikan mainan ‘langka’

Berikan mainan yang sudah lama tidak ia mainkan atau benda baru yang aman untuknya agar si kecil lebih tertarik. Taruh beberapa benda di sekitarnya agar ia bisa memilih dan anteng lebih lama.

Tidak terburu-buru

Setelah melepas popok kotor dan membersihkan si kecil, Moms bisa mengajaknya berceloteh sebentar. Pasangkan popoknya pelan-pelan, dengan satu tangan tetap memegang tubuh si kecil.

Manfaatkan white noise

Dengung suara mesin cuci atau monitor bayi dan sejenisnya adalah white noise yang bisa menenangkan si kecil. Perhatiannya akan tersita sejenak untuk mendengarkan dengung itu. Dia akan lebih asyik sendiri bila Moms meminjamkannya remote TV untuk ia mainkan, tanpa menyalakan TV.

Menyibukkannya dengan ‘ponsel’

Bayi-bayi sangat menyukai ponsel dengan banyak tombol. Tentunya Moms tidak bisa memberikan ponsel asli tanpa risiko rusak. Sebagai gantinya, berikan si kecil ponsel dummy dari plastik yang aman untuk ia mainkan dan ia gigit selama Moms mengganti popok.

Menahan tubuh si kecil

Posisi mengganti popok di lantai beralaskan perlak lebih dianjurkan. Moms bisa duduk di depannya dengan si kecil berada di antara kaki. Tekuk lutut  Moms hingga ibu jari tepat berada di samping kiri dan kanan bahu si kecil sebagai penahan ketika ia ingin berguling. Biarkan tangannya bebas bergerak.

Take it easy…

Terakhir, lakukan semuanya dengan santai dan rasa humor. Tak perlu menjadi gusar karena si kecil yang tidak bisa diam. Lama-lama Moms akan mahir memasangkan popok si kecil dalam posisi apapun.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *