Tips Belajar Untuk Tiga Tipe Berbeda
|Secara garis besar ada tiga tipe belajar yang diketahui umum, Moms & Dads. Dan setiap anak memiliki tipe atau gaya belajar masing-masing. Ketiga tipe belajar itu adalah tipe pembelajar visual, pembelajar audio, dan pembelajar kinestetik.
Ciri utama si kecil pembelajar visual adalah memiliki daya ingat visual yang tinggi. Ia akan mudah mengingat warna, bentuk atau wajah dan pemandangan yang pernah ia lihat. Si kecil pembelajar audio lebih bisa mengingat sesuatu dari mendengarkan penjelasan atau cerita orang lain. Sementara pembelajar kinestetik lebih mampu memahami sesuatu lewat aktivitas fisik atau melakukan eksperimen.
Menjelang tahun ajaran baru ini, Moms & Dads bisa mengenali dan membantu si kecil belajar sesuai tipenya. Berikut beberapa tips yang dapat Moms & Dads terapkan untuknya.
Untuk pembelajar visual:
- Gunakan buku, video, komputer, dan alat bantu visual lain seperti kartu bergambar untuk membantu si kecil belajar.
- Ajari si kecil untuk meng-highlight catatannya dengan warna-warna terang yang menarik.
- Buatkan outlines, diagram, tabel atau daftar materi pelajaran yang akan lebih mudah diingat dan dipahami si kecil.
- Saat menjelaskan sesuatu gunakan gambar atau ilustrasi, berwarna lebih baik untuknya.
- Ingatkan si kecil untuk mencatat dengan detail di kelas.
Untuk pembelajar audio:
- Bacakan buku pelajaran atau catatan materi pelajarannya dengan keras dan penekanan yang tepat.
- Bantu dia mengingat dengan permainan kata-kata atau mengulang kalimat.
- Dorong si kecil untuk belajar bersama dengan teman-temannya, arahkan mereka untuk mendiskusikan materi pelajaran.
- Mendengarkan rekaman penjelasan guru atau pembacaan buku.
- Bila diperbolehkan, si kecil bisa merekam materi pelajaran di kelas untuk didengarkan lagi di rumah.
Untuk pembelajar kinestetik
- Ajak si kecil untuk melakukan eksperimen dari materi pelajarannya.
- Sering-seringlah membawanya field trip, mungkin ke berbagai museum atau tempat lain yang berkaitan dengan pelajarannya.
- Gunakan alat peraga saat menjelaskan sesuatu atau bermain peran.
- Belajar berkelompok, tapi dengan jumlah anggota sedikit dan sering mengambil jeda.
- Gunakan permainan mengingat dengan kartu-kartu bergambar.
- Belajar sambil mendengarkan musik juga akan membantu si kecil agar tidak cepat bosan.