Kenali dan Hindari Tumor Hamil
|Perubahan hormon saat hamil mempengaruhi banyak bagian tubuh Moms, termasuk gusi. Jadi siap-siap saja bila Moms termasuk dari sekitar 50% ibu hamil yang mengalami gusi bengkak dan memerah. Ini berarti perubahan hormon telah membuat gusi lebih peka terhadap bakteri penyebab plak.
Keadaan ini cukup membuat kurang nyaman saat makan, tapi tidak berbahaya. Di area bengkak tersebut bisa tumbuh semacam bisul kecil yang berdarah ketika menyikat gigi. Bisul itu dikenal dengan sebutan tumor hamil atau pyogenic granuloma. Terkesan seram? Tenang Moms, tumor hamil tidak berpotensi kanker bahkan juga tidak terasa sakit.
Pendarahan bisa terjadi karena tumor hamil berisi banyak pembuluh darah. Besarnya biasanya tidak lebih dari 2 cm dan akan hilang sendiri setelah persalinan. Tetapi bila tidak juga mengecil, Moms disarankan untuk menghilangkannya dengan pembedahan. Pembedahan ini juga relatif aman dilakukan saat hamil bila tumor dirasa mengganggu dan berdarah terus-menerus.
Berbeda dengan gingivitis parah, tumor hamil tidak meningkatkan risiko kelahiran prematur atau bayi lahir dengan bobot di bawah normal. Walaupun begitu, sebaiknya Moms mencegah timbulnya tumor hamil dengan cara menjaga kebersihan gigi dan mulut. Memeriksakan gigi sebelum dan selama hamil ke dokter gigi juga perlu Moms lakukan.