Download!Download Point responsive WP Theme for FREE!

Tips Memperkenalkan Arti Kemerdekaan Pada Si Kecil

Foto : dari berbagai sumber
Foto : dari berbagai sumber

Mom & Dad menjelang HUT RI Ke-72, anak-anak perlu dijelaskan mengenai arti kemerdekaan. Jiwa nasionalisme dapat dibangun dengan baik jika anak-anak mengetahui sejarah bangsa serta perjuangan para pahlawan demi kemerdekaan bangsa Indonesia ini. Di bawah ini ada beberapa tips untuk memperkenalkan arti kemerdekaan kepada si kecil.

1. Mengunjungi Museum

Mengunjungi tempat bersejarah seperti museum bias jadi pilihan yang tepat untuk memperkenalkan sejarah kepada si kecil.Dengan mengunjungi museum, si kecil bias mendapatkan banyak informasi, seputar tempat bersejarah, benda-benda bersejarah, dan lainnya

2. Wisata Budaya

Sejarah Indonesia sangat kaya, salah satunya adalah peninggalan tempat bersejarah sejak zaman kerajaan ribuan tahun yang lalu.Ibu bias mengajak si kecil beserta keluarga untuk melakukan wisata budaya ke tempat bersejarah seperti Candi Borobudur, Candi Prambanan dan candi lainnya yang terdapat di Indonesia.Jelaskan sejarah awal tempat bersejarah ini, sejak kapan berdiri dan kerajaan apakah yang saat itu berkuasa.

3. Kisah Pahlawan Nasional

Menceritakan kisah pahlawan nasional juga bias menjadi salah satu cara yang tepat untuk mengenalkan sejarah kepada si kecil. Jelaskan sifat-sifat baik yang dimiliki oleh pahlawan nasional tersebut dan ceritakan bagaimana perjuangan mereka dalam meraih kemerdekan bangsa Indonesia.

4. Mengobrol dengan Kakek dan Nenek

Ibu juga bias mengajak si kecil untuk mengobrol dengan kakek atau nenek untuk menceritakan tentang kisah hidupnya saat muda dulu.Ajak si kecil untuk bertanya bagaimana hidup kakek dan nenek sebelum kemerdekaan RI atau jika kakek adalah seorang tentara, bagaimana perjuangannya membela bangsa Indonesia terhadap penjajah.

5. Menyanyikan Lagu-lagu perjuangan

Dengan memperkenalkan lagu-lagu perjuangan dan menyanyikannya bersama mengajarka anak-anak paham akan arti kemerdekaan itu sendiri

6. Menonton Film-film Kemerdekaan

Ajak si kecil menonton fim-film sejarah dan perjuangan untuk memperkuat pengertian arti kemerdekaan pada anak-anak

 

Dengan mengenalkan arti kemerdekaan dan sejarah kepada si kecil sejak dini, maka akan tumbuh rasa cinta dengan negeri ini secara natural. Si kecil jadi tahu bagaimana perjuangan dalam meraih kemerdekaan, sehingga ia akan merasa bangga dan terus ingin menjaga kemerdekaan dan kesejahteraan bangsa. [Ade Yasmi]

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *