Vegetables and Your Kids
|Saat ini mayoritas keluarga muda merupakan dual income family, di mana kedua orang tua harus bekerja untuk mendukung perekonomian keluarga. Karena mommies harus bekerja, maka jumlah mommies yang “terjun” ke dapur untuk masak dari bahan dasar sangat berkurang. Ayo jujur aja deh Mom …
Bagi mommies, menyempatkan waktu untuk masak di dapur menjadi sebuah kegiatan yang harus dijadwal khusus. Apalagi kegiatan ini harus bersaing dengan rencana ke salon, arisan, belanja ke Mangga Dua, dan lain-lain. Duh, pilihan yang susah juga ya?
So, kualitas makanan anak kita jadi seperti apa ya? Memang banyak mommies yang mengatur menu makanan, tapi apa betul anak kita mau makan sesuai menu yang kita susun tersebut? Untuk menu sayuran, bisa jadi makin membuat pusing mommies. Masakan yang paling standar dan mudah untuk sayuran berkisar di sop dan tumis, kadang dipanggang.
Beruntung kalau mommies punya anak yang suka menyantap sayuran tanpa harus diawali dengan perang mulut. Tapi bagi mommies yang harus beradu mulut dengan anak untuk menjelaskan betapa besar manfaat vitamin dan mineral yang terkandung di dalam sayur-mayur? Please deh … pasti gemas rasanya.
Jadi what should we do?
Nah, karena ingin memberikan makanan sarat nutrisi untuk ketiga buah hatinya, Jessica Seinfeld, istri dari komedian dan aktor Jerry Seinfeld, harus putar otak untuk menyiasati agar anak-anaknya mau menyantap sayuran, tanpa harus bersitegang terlebih dahulu. Alhasil setelah coba sana-sini, muncullah resep-resep yang mudah dan “kid approved”. Karena peduli dengan perkembangan anak dan ingin sharing dengan mommies yang lain, maka resep-resep hasil modifikasi Jessica Seinfeld tersebut dibukukan dengan judul “Deceptively Delicious”.
Intinya adalah menyelipkan sayuran di dalam menu apapun yang akan dimasak. Sebelum dimasak, sayuran tersebut dikukus terlebih dahulu, lalu diblender halus sehingga teksturnya menjadi lembut dan yang paling penting adalah manfaat maupun vitamin dari sayuran tersebut tidak hilang.
Salah satu resep yang sangat mudah untuk dicoba dan dijamin lezat rasanya adalah Brownies. Rasanya yang lembut dan yummy, membuat Anda tidak akan mengira bahwa di dalam adonan brownies tersebut terdapat bayam, wortel, dan ubi jalar. Wanna try?
BROWNIES ALA JESSICA SEINFELD
- 3 ons chocolate batangan (dark)
- ½ cup wortel yang telah dikukus dan dihaluskan
- ½ cup bayam yang telah dikukus dan dihaluskan
- ½ cup gula merah
- ¼ coklat bubuk (pahit/tidak manis)
- 2 sendok makan mentega
- 2 sendok the vanili
- 2 putih telur ukuran besar
- ¾ cup tepung terigu/tepung gandum
- ½ sendok makan pengembang kue (baking powder)
- ½ sendok teh garam
Cara:
- Siapkan oven dengan panas 180 derajat
- Siapkan Loyang telah diolesi mentega dan ayakan tepung tipis sampai merata
- Lelehkan chocolate batangan
- Campur chocolate yang sudah dilelehkan, wortel, bayam, coklat bubuk, mentega, vanilli, diaduk pelan-pelan sampai merata dan sedikit mengental.
- Putih telur dikocok, diaduk dengan tepung, pengembang kue dan garam
- Tuangkan mentega cair secukupnya, campur, masak lebih kurang 35-40 menit
- Dinginkan dan siap dihidangkan.
Catatan :
Sayuran dapat ditukar dengan : ubi jalar, labu kuning, dan bayam merah.