Tri Rismaharini Kartini Modern, 50 Besar Pemimpin Terbaik Dunia
|Bukan hanya warga Surabaya yang bangga walikotanya terpilih sebagai salah satu dari 50 pemimpin terbaik dunia 2015 versi media internasional Fortune. Tetapi juga seluruh warga Indonesia, dan mungkin pahlawan emansipasi wanita kita, R.A Kartini, bila beliau masih hidup.
Fortune menempatkan Risma di urutan ke-24, di atas boss Facebook Mark Zuckerberg dan mantan bintang NBA, aktivis pelindung hewan langka, Yao Ming. Walikota Surabaya sejak 2010 ini dinilai sukses mengubah kota yang dipimpinnya menjadi metropolis baru yang ramah lingkungan. Surabaya, yang semula berpolusi udara tinggi, kini terasa lebih bersih dengan 11 taman asri dan banyak ruang terbuka hijau lainnya. Risma bahkan mampu mendesain ulang pemakaman menjadi kawasan serapan air yang mengurangi banjir.
Geoff Colvin, jurnalis Fortune menulis, masyarakat menginginkan pemimpin yang jujur mengutarakan tantangan yang harus mereka hadapi bersama. Mereka ingin pemimpin yang berani dan bisa diharapkan. Risma memenuhi kriteria bersama walikota Detroit, Mike Duggan, yang berada di urutan 20. Penasaran siapa pemimpin nomor satu? Dia adalah Tim Cook, CEO Apple, penerus Steve Jobs.
Tri Rismaharini bisa dibilang ikon emansipasi wanita Indonesia masa kini. Kelahiran Kediri, Jawa Timur, 20 november 1961 ini adalah ibu dari dua anak, Fuad Bernardi dan Tantri Gunarni Saptoadji, hasil pernikahannya dengan Ir. Djoko Saptoadji. Ia sendiri membangun karier sebagai PNS di Surabaya sejak era 1990-an, kemudian menjadi Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Surabaya dan Kepala Badan Perencanaan Kota Surabaya sebelum dipilih langsung oleh rakyat sebagai walikota.
Gaya kepemimpinan arsitek dan lulusan pasca sarjana Manajemen Pembangunan Kota, Institut Teknologi Sepuluh Nopember ini tidak jauh beda dengan seorang ibu yang selalu menginginkan yang terbaik untuk anak-anaknya. Surabaya ditangani dengan sangat personal. Wajar bila Risma dikenal sebagai walikota yang ekspresif dan sering turun langsung bila ada masalah, termasuk masalah banjir, kerusakan taman, hingga korban pesawat Air Asia.
Tiga besar walikota terbaik dunia 2014 versi worldmayor.com ini juga dikenal dengan penampilannya yang sederhana. Risma bahkan mengaku tidak pernah memakai make up dan high heels. “”Kalau aku dandan kayak gitu, perasaanku ini sudah mati. Sementara masih banyak orang yang tidak bisa makan,”” ujar Risma, seperti dikutip Koran Tempo, 19 Januari 2014