Mitos dan Hoax Seputar Corona yang Wajib Moms Ketahui
|Virus corona yang merebak akhir-akhir ini sangat mengkhawatirkan. Moms tentunya akan menggunakan segala cara untuk menangkal virus tersebut agar tidak menjangkiti anggota keluarga. Nah, tahukah Moms dari begitu banyak informasi terkait pencegahan corona ternyata tidak sedikit yang ternyata hanya hoax atau mitos. Berikut ini adalah beberapa penjelasan hoax dan mitos seputar corona yang dikutip dari laman resmi WHO.
Mitos: Mandi air panas bisa mencegah corona
Faktanya tidak demikian, mandi air panas tidak akan mencegah Moms tertular virus corona. Pasalnya suhu tubuh normal manusia tetap di sekitar 36,5 hingga 37 derajat celcius. Malah akan menjadi malapetaka ketika Moms mandi dengan air yang sangat panas, alih-alih membunuh virus, malah kulit Moms akan terluka. Cara terbaik melindungi diri adalah dengan sering mencuci tangan.
Mitos: Vaksin pneumonia dan Hib mampu menangkal corona
Vaksin terhadap pneumonia, seperti vaksin pneumokokus dan vaksin Haemophilus influenza tipe B (Hib), tidak memberikan perlindungan terhadap virus corona. Virus ini sangat baru dan berbeda sehingga membutuhkan vaksin sendiri. Para peneliti sedang mencoba mengembangkan vaksin melawan 2019-nCoV, dan WHO mendukung upaya mereka. Meskipun vaksin ini tidak efektif terhadap 2019-nCoV, vaksinasi terhadap penyakit pernapasan sangat dianjurkan untuk melindungi kesehatan Moms.
Mitos: Virus corona akan hilang ketika musim panas
Banyak yang beranggapan bahwa virus COVID-19 akan hilang ketika musim panas tiba, padahal faktanya tidak. Virus ini dapat ditularkan di daerah dengan iklim panas dan lembab Dari bukti sejauh ini, virus COVID-19 dapat ditularkan di semua area, termasuk daerah dengan cuaca panas dan lembab.
Mitos: Pengering tangan mampu membunuh virus corona
Pengering tangan sama sekali tidak efektif dalam membunuh 2019-nCoV. Untuk melindungi Moms dan keluarga dari virus corona, Moms harus sering membersihkan tangan dengan hand sanitizer atau mencuci tangan dengan sabun dan air.
Mitos: Bawang putih bisa menangkal virus corona
Seperti yang kita ketahui bawang putih kaya akan manfaat bagi kesehatan. Namun, tidak ada bukti saat ini bahwa makan bawang putih bisa melindungi orang dari virus corona.