Mengatasi Rasa Kepedasan Karena Makan Cabai
|Kalau kita kebanyakan mengkonsumsi cabai, pastinya mulut dan lidah akan mengalami rasa kepedasan yang amat sangat. Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi rasa kepedasan itu adalah:
- Kunyahlah makanan yang mengandung kasein. Karena, kasein dapat melarutkan capsaicin yang memberikan rasa pedas pada cabai, sehingga rasa pedas pada lidah akan berkurang. Contoh makanan yang mengandung kasein adalah : susu bubuk, nasi, dan roti tawar.
- Makanlah makanan yang mengandung minyak karena minyak juga dapat melarutkan capsaicin.
- Jangan mengkonsumsi minuman hangat atau bersoda. Karena, kedua minuman ini akan membuat rasa pedas dan panas menjadi semakin dahsyat.