Download!Download Point responsive WP Theme for FREE!

#MakeWhatsNext Ajak Perempuan Berinovasi

Seratus siswi peserta #MakeWhatsNext
Seratus siswi peserta #MakeWhatsNext

Merayakan Hari Kartini, Microsoft menggelar kampanye inspiratif #MakeWhatsNext, di Jakarta, 21 April 2016. Bagian dari program Microsoft YouthSpark ini untuk mengingatkan kita bahwa perempuan memiliki kebebasan menggapai cita-cita dan tidak ada keterbatasan gender dalam setiap profesi.

Seratus siswi SMA/SMK dilibatkan dalam kerjasama #MakeWhatsNext dengan LSM pendidikan Prestasi Junior Indonesia (PJI) ini. Mereka diajak untuk berkarya di bidang science, technology, engineering, dan mathematic (STEM) dengan memperkenalkan dasar-dasar teknologi dan membuka wawasan mereka akan kayanya profesi yang dapat perempuan tekuni.

Yohana Yembise, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PP dan PA) hadir hari itu, dan memberikan dukungannya. “Kampanye inspiratif #MakeWhatsNext yang dilakukan oleh Microsoft Indonesia sesuai dengan peringatan Hari Kartini. Kartini telah memperjuangkan emansipasi perempuan. Kini saatnya kita memberikankesempatan dan membuka peluang bagi Kartini-Kartini muda agar dapat berinovasi, sehingga mampu menjadi perempuan yang aktif, cerdas serta inspiratif,” tuturnya.

Perempuan diyakini mampu berkontribusi terhadap perekonomian nasional, sayangnya kesenjangan gender masih dirasakan di dunia pendidikan kita. Sebanyak 1,8 juta anak usia 7-12 tahun tercatat tidak bersekolah dan 60% diantaranya adalah perempuan. Angka ini menunjukkan masyarakat masih membutuhkan suatu gerakan untuk membantu menyelesaikan masalah.

Walaupun sudah banyak perubahan di era digital, dan 73% pengguna internet di Jakarta adalah perempuan, secara nasional masih banyak perempuan Indonesia yang belum tersentuh teknologi. Mira Fitria Soetjipto, Human Resources Director, Microsoft Indonesia mengatakan, “Setiap anak muda, laki-laki dan perempuan, berhak memiliki kesempatan yang sama terhadap akses pendidikan teknologi dan bisa memanfaatkannya untuk berinovasi. Microsoft berkomitmen untuk memfasilitasi dan mendorong bakat-bakat muda di bidang STEM.”

Natalia Subagyo, Chair of the Executive Board, Transparency International Indonesia, mewakili PJI, menambahkan, ”Program-program PJI bertujuan untuk memfasilitasi siswa-siswi dengan latar belakang kurang beruntung agar dapat mengenyam pendidikan yang lebih baik. Di Hari Kartini ini, kami ingin memberikan kesempatan lebih kepada para siswi agar mereka memiliki kemampuan dan peluang yang sama dengan para siswa untuk berinovasi dengan teknologi.”

#MakeWhatsNext Indonesia ditutup dengan Hour of Code oleh 100 siswi SMA/SMK.

Menteri PP dan PA Yohana Yembise bersama perwakilan Microsoft Indonesia dan PJI
Menteri PP dan PA Yohana Yembise bersama perwakilan Microsoft Indonesia dan PJI

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *