Korea Indonesia Film Festival 2017, Highlight Aktor Lokal
|Moms & Dads movie lovers jangan sampai melewatkan festival yang satu ini. Empat belas film Korea dan Indonesia berkualitas akan hadir di gelaran KIFF – Korea Indonesia Film Festival 2017, yang berlangsung 14-17 September. Hasil kerjasama Korea Cultural Centre Indonesia dengan CGV cinemas ini diadakan di empat lokasi CGV cinemas, yaitu CGV cinemas Grand Indonesia – Jakarta, CGV cinemas Paskal 23 –Bandung, CGV cinema Focal Point – Medan dan CGV cinemas Marvell City –Surabaya.
Memasuki tahun kelima, wujud apresiasi dan pertukaran budaya dalam perfilman ini mengangkat karya adaptasi film Korea ke dalam film Indonesia. Yap, film Sweet 20, produksi Starvision Plus yang dibintangi Tatjana Saphira dan Morgan Oey, yang telah menjadi box office kita di liburan Lebaran lalu, adalah remake dari film hits Korea 2014, Miss Granny. Salah satu bintangnya, Morgan Oey, dipilih sebagai aktor berbakat yang membuka KIFF 2017.
“Kali ini kami tidak mendatangkan aktor Korea, tetapi lebih highlight aktor Indonesia. Tahun ini juga tidak ada surprise movie,” ujar Rivki Morais dari KIFF 2017.
Ada sebelas film Korea yang akan diputar selama festival. Film box office Korea sepanjang masa yang sukses ditonton 17 juta penonton, The Admiral: Roaring Currents adalah salah satunya. Buat yang ketinggalan nonton film The Battleship Island bulan lalu, juga bisa menonton di gelaran ini. Selain itu, ada Dongju: The Portrait of A Poet, Anarchist From Colony, A Day, Assassination, My Annoying Brother, Operational Chromite yang dibintangi aktor Hollywood Liam Neeson, film animasi The Road Called Life, Treasure Island dan film pagelaran ballet Sim Chung.
Sementara film Indonesia yang tampil selain Sweet 20, adalah film Kartini produksi Legacy Pictures dan Bukaan 8 produksi Visinema Pictures. Ketiga film kita ini menampilkan kisah para perempuan dari generasi berbeda. Generasi masa lalu diwakili Kartini, generasi millennial ada di Bukaan 8 dan generasi yang mengalami transisi di Sweet 20.
Film-film ini bisa ditonton dengan harga tiket hanya Rp 10.000 – 15.000. Moms & Dads bisa mendapatkan informasi lengkapnya di website www.cgv.id atau melalui berbagai akun media sosial CGV dan Korea Cultural Centre Indonesia. KIFF 2017 menjadi bagian dari Korea Festival 2017, yang berlangsung sejak 2 September hingga 1 Oktober nanti. Beberapa event lainnya dalam festival ini adalah Music Bank in Jakarta yang baru digelar 2 September di JIEXPO Hall, dan Korea Festival: Travel, Food & Hanbok pada 21-24 September di Lotte Shopping Avenue, Jakarta.