Download!Download Point responsive WP Theme for FREE!

Cara Menjaga Kesehatan Mata Selama WFH

Foto dari pexels.com
Foto dari pexels.com

Selama pandemi Covid-19 ini mengharuskan Moms & Dads untuk tetap di rumah. Pemerintah menghimbau physical distancing dengan bekerja, belajar, dan beribadah di rumah. Hal ini diperuntukan untuk memutuskan rantai Covid-19. Semua kegiatan bekerja, belajar menggunakan gadget secara online. Estimasi terbaru menunjukan bahwa orang dewasa menatap layar selama 13 jam per hari. Lama waktu menatap layar ini meningkat dari 10 jam per hari dibandingkan tahun lalu. Saat kita menatap layar gadget terlalu lama membuat mata kita menjadi lelah, gatal, perih, iritasi, sakit kepala. Kalau udah merasakan gejala tersebut yang ada malah tugasnya tidak terselesaikan, deadline makin dekat, jadi berantakan deh. Untuk mengatasi hal tersebut ada cara supaya mata Moms & Dads tetap sehat saat menatap layar gadget. Berikut dibawah ini cara menjaga kesehatan mata selama work from home (WFH):

 

Pastikan posisi duduk tidak terlalu dekat dengan layar gadget.

Jangan terlalu dekat saat menatap layar gadget Moms & Dads. Minimal beri jarak sepanjang lengan Moms & Dads.

 

Posisi layar komputer harus berjarak 10-15cm di bawah level mata atau 30 derajat dibawah garis lurus mata.

Hal ini bertujuan untuk menurunkan tekanan pada mata, serta leher karena membungkuk terlalu lama. Selain itu supaya mata selalu lembab dan sehat.

 

Seringlah berkedip.

Biasanya kita berkedip 20 kali/menit. Saat fokus pada layar komputer jumlah kedipan berkurang sehingga membuat mata menjadi kering. Setiap 20 menit alihkan pandangan mata kalian dari layar gadget selama 20 detik agar mata berkedip.

“Ketika anda melihat target yang dekat, mata anda hanya melatih satu otot sepanjang waktu, dan melihat kejauhan dapat meredakannya.” Kata juru bicara American Academy of Ophthalmology, Raj Maturi, dikutip dari CNN.

 

Atur tingkat kecerahan layar komputer.

Cahaya layar lebih terang daripada cahaya sekitar dapat membuat mencegah sakit mata. Jadi, Moms & Dads dapat menyesuaikan kecerahan layar untuk memberikan kenyamanan pada mata ketika menatap layar komputer.

 

Beristirahatlah 15 menit setelah bekerja di depan komputer selama dua jam.

Nah, ini yang terkadang disepelekan oleh Moms & Dads. Mengejar deadline sampe nahan makan, minum, bahkan kelupaan deh jadinya. Makanya Moms & Dads jangan paksakan mata kalian untuk terus menerus menatap layar selama berjam-jam, karena akan berakibat mata dan badan menjadi lelah.

 

Minum air putih secukupnya, konsumsi buah, dan sayuran

Selama Moms & Dads menatap layar dengan posisi duduk pasti merasakan haus. Kalau tidak dipenuhi rasa hausnya maka akan dehidrasi. Sebaiknya Moms & Dads sesekali minum, jangan menunggu rasa haus berlebih agar untuk menghindarkan rasa dehidrasi.

Selain minum air putih Moms & Dads juga konsumsi buah dan sayuran guna untuk melindungi kesehatan mata. Dengan mengonsumsi buah dan sayuran dapat melindungi penyakit dari rabun, katarak.

 

Nah, Moms & Dads informasi diatas sangat berguna bagi yang mengharuskan mengerjakan tugas, kerjaan dengan menatap layar. Maka dari itu, lakukanlah cara-cara di atas supaya mata Moms & Dads tetap sehat selama work from home (WFH) serta kerjaan dapat sesuai deadline.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *