Download!Download Point responsive WP Theme for FREE!

Bantu Si Kecil Untuk Mandiri

Foto: istimewa
Foto: istimewa

Kemandirian sangat berguna untuk perkembangan si kecil hingga dewasa nanti. Moms & Dads bisa melatihnya untuk mandiri sejak kecil, di periode emasnya. Bagaimana caranya? Beberapa langkah ini dapat Moms & Dads terapkan pada bayi dan batita.

Dorong ia untuk menjangkau

Saat tangannya mulai lincah bergerak dan menggenggam, dorong ia untuk menjangkau benda-benda yang menarik perhatiannya sendiri. Letakkan mainan si kecil pada jarak yang tepat, sehingga ia berusaha menjangkau dengan segenap kemampuan. Begitu pula ketika ia mulai merangkak. Biarkan si kecil bergerak menghampiri benda yang ia inginkan ketimbang mengambilkan atau menyodorkan benda itu kepadanya.

Bebaskan ia bereksplorasi

Fase merangkak sering membuat Moms & Dads cemas ya, karena si kecil rentan terbentur atau meraih benda berbahaya. Daripada Moms & Dads sibuk melarang atau menghalang-halanginya, lebih baik bersihkan ruangan dari benda berbahaya dan tempatkan benda-benda yang aman, lalu biarkan ia bereksplorasi semaunya.

Biasakan pamitan

Si kecil yang tidak mau ditinggal akan semakin rewel dan marah bila Moms & Dads diam-diam pergi. Biasakan untuk berpamitan ketika akan meninggalkannya dan tidak berlama-lama atau bersikap dramatis.

Biarkan ia memimpin

Yap, Moms & Dads yang membuat peraturan dan keputusan, tapi sesekali biarkan si kecil melakukan kemauannya . Misalkan ketika ia ingin memakai jaket tebal di siang hari yang panas. Ijinkan ia memakainya dan si kecil akan merasakan bagaimana gerahnya. Ia akan belajar dari pengalaman dan membuat pilihan yang lebih baik nantinya.

Memberi contoh

Si kecil tidak akan bisa terampil bila Moms & Dads tak pernah mencontohkan caranya. Misalkan menggunakan sendok dan garpu untuk makan. Tentunya Moms & Dads harus menunjukkan caranya dan mengajarinya secara perlahan, dimulai dengan cara memegang yang baik hingga menyendok makanan dan memasukkannya ke dalam mulut.

Libatkan si kecil

Biasanya ia penasaran melihat Moms & Dads sibuk dan ingin terlibat. Jangan mengabaikannya, cari cara agar si kecil bisa ikut terlibat dengan jalan yang aman. Misalkan ketika Moms memasak di dapur, si kecil bisa membantu Moms mengaduk adonan atau menuang bumbu ke dalam adonan.

Bersabar

Ketika si kecil belajar membuka kancing baju atau memasang tali sepatu, jangan langsung membantunya. Biarkan ia melakukannya sampai bisa walaupun memakan waktu lama, kecuali pada saat terburu-buru. Kesabaran sangat berguna untuk membuat si kecil mandiri.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *