Download!Download Point responsive WP Theme for FREE!

Menjaga Persahabatan Selama Hamil

Foto: Istimewa
Foto: Istimewa

Disadari atau tidak, begitu Moms hamil semuanya berubah, termasuk persahabatan. Jika biasanya Moms shopping ke toko yang sama dengan mereka, kini Moms lebih suka mencari baju bayi. Bila biasanya bisa mengobrol apa saja, kini yang terucap oleh Moms hanya tentang perkembangan si kecil.

Persahabatan terasa tidak seasyik dulu lagi. Kehamilan membuat Moms tak bisa sejalan dengan mereka. Padahal bukan ini tentunya yang Moms inginkan.

Jangan dibawa stress ya, Moms. Ada banyak cara kok, untuk tetap menjaga persahabatan dengan teman yang memiliki kehidupan berbeda.  Coba deh beberapa tips ini:

 Bicarakan

Biasanya lebih mudah membicarakan segala sesuatu dengan sahabat. Moms bisa memulai dengan bilang, ‘kangen ngumpul bareng.’ Kalimat simple ini sudah bisa membuat teman-teman Moms tahu bahwa Moms tidak melupakan mereka.

Terbuka

Yap, Moms tengah menghadapi sesuatu yang besar dan sangat penting, yaitu kedatangan si kecil. Tapi bukan berarti seluruh dunia Moms terserap olehnya. Saat berkumpul dengan teman, cobalah menahan diri untuk tidak hanya membicarakan kehamilan Moms atau terlalu banyak mengeluh. Perluas topik obrolan sehingga mereka bisa lebih nyambung dengan Moms.

Peduli kabar mereka

Sabahat Moms punya kehidupan yang sama menariknya dengan Moms. Tanyakan dengan sungguh-sungguh kabar mereka dan dengarkan cerita mereka. Sikap peduli Moms akan membuat mereka juga semangat mendengar cerita kehamilan Moms.

Bersabar

Seperti juga Moms, teman-teman Moms perlu waktu untuk menyesuaikan dengan perubahan yang terjadi. Cobalah untuk lebih peka. Bisa jadi di antara mereka ada merasa sedih karena belum dikarunia anak. Atau cemburu dengan keharmonisan Moms & Dads, atau merasa tersisih karena Moms sibuk dengan kehamilan.

Sahabat biasanya memiliki ikatan kuat yang tidak mudah goyah karena satu atau dua masalah. Jangan jadikan kehamilan sebagai pemisah antara Moms dengan mereka. Sebaliknya, Moms bisa jadi inspirator buat mereka mengikuti jejak Moms nanti.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *