Download!Download Point responsive WP Theme for FREE!

8 Faktor Pemicu Bayi Sungsang

Foto: Istimewa
Foto: Istimewa

Pada trimester ketiga, ketika air ketuban dalam rahim Moms banyak, janin cenderung bebas bergerak dan berpindah posisi. Posisi melintang yang tidak seharusnya bisa saja terjadi. Itu sebabnya, 3-4% Moms terpaksa melakukan persalinan sungsang.

Moms pasti sering dengar kan, persalinan dan bayi sungsang? Pada persalinan normal, kepala bayi berada di bagian bawah dekat mulut rahim sehingga kepala keluar terlebih dulu. Sementara pada persalinan sungsang, posisi bayi melintang hingga bokong bayi berada di bagian bawah dan akan keluar terlebih dulu.

Melahirkan sungsang memiliki beberapa risiko berbahaya, salah satunya bayi bisa terlilit tali pusat. Meskipun masih ada kemungkinan melakukan persalinan per vagina, biasanya dokter lebih menganjurkan Moms untuk melakukan cesar.

Beberapa faktor yang memperbesar risiko sungsang:

  • Bentuk rahim Moms kurang lonjong
  • Kelebihan air ketuban atau hidramnion yang membuat bayi lebih mudah bergerak
  • Kepala bayi relatif besar
  • Panggul Moms kecil dan sempit
  • Kepala bayi memiliki kelainan seperti anencephalus atau hydrocephalus
  • Ada tumor dalam panggul atau rahim Moms
  • Kehamilan kembar
  • Janin kecil, tidak sesuai dengan usia kehamilan
  • Moms sudah sering hamil

Posisi bayi sungsang bisa diperbaiki dengan senam khusus pada usia kehamilan di bawah 34 minggu. Tidak disarankan memutar posisi janin oleh dukun pijat ya Moms, karena berisiko memuntir tali pusat. Moms sebaiknya terus memeriksakan kehamilan dan berkonsultasi ke dokter.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *