Download!Download Point responsive WP Theme for FREE!

Bayi Demam Setelah Imunisasi, Ini Penanganannya

Foto: Freepik
Foto: Freepik

Seperti yang Moms tahu, imunisasi diberikan kepada bayi untuk meningkatkan kekebalan tubuhnya dengan cara menyuntikan vaksin agar tubuh membentuk antibodinya. Namun terkadang Moms risau karena ada bebarapa vaksin yang efeknya membuat Si Kecil demam. Kini Moms jangan risau lagi, berikut ini adalah penanganan Si Kecil yang demam karena imunisasi.

Buat Si Kecil nyaman

Respon tubuh akan bereaksi tiga sampai empat jam setelah bayi di imunisasi. Ketika bayi mulai rewel, kondisikan agar tetap nyaman. Moms bisa menidurkan Si Kecil dalam pelukan, gunakan pakaian dengan bahan yang nyaman, dan jaga suhu ruangan agar tidak terlalu panas maupun terlalu dingin.

Kompres

Moms bisa mengompres bila Si Kecil mulai demam. Sebaiknya kompres Si Kecil dengan air hangat di dahi, ketiak dan leher. Moms juga bisa mengompres pada bagian bekas suntikan dengan air dingin untuk mencegah bengkak yang mungkin terjadi.

Berikan banyak cairan

Jika Si Kecil masih mengosumsi ASI, berikan ASI lebih banyak dari biasanya. Karena demam membuat metabolisme tubuh lebih aktif sehingga Si Kecil membutuhkan lebih banyak asupan. Ini juga untuk menghindari dehidrasi karena saat demam tubuh mengeluarkan lebih banyak cairan baik melalui keringat maupun melalui urin.

Beri paracetamol

Jika setelah imunisasi Si Kecil sangat rewel sehingga tidak bisa istirahat, Moms bisa memberikan paracetamol sesuai dosis yang dianjurkan oleh petugas kesehatan. Paracetamol boleh diberikan untuk Si Kecil berusia dibawah 2 bulan dengan berat badan dibawah 4 kg.

Konsutasi ke dokter

Jika Si Kecil menangis tidak terkontrol selama lebih dari 3 jam atau timbul tanda-tanda kegawatdaruratan sebaiknya Moms langsung bawa Si Kecil ke dokter untuk penanganan lebih lanjut.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *