Download!Download Point responsive WP Theme for FREE!

7 Makanan Ini Perlu Dihindari di Tahun Pertama

Foto: Istimewa
Foto: Istimewa

Di tahun pertama, si kecil tengah memasuki tahap MPASI, membuat Moms semangat mencoba beragam makanan untuknya. Tapi 10 jenis makanan ini sebaiknya tidak diperkenalkan pada si kecil berusia 12 bulan ke bawah.

Madu

Madu banyak manfaatnya, tapi belum cocok untuk diberikan di tahun pertama usia si kecil . Selain memiliki kandungan gula tinggi, madu juga mengandung bakteri Clostridium botulinum. Bakteri ini tidak berbahaya untuk orang dewasa, tetapi pada bayi menyebabkan botulism. Gejalanya, konstipasi, menyusu dengan lemah, kehilangan selera makan dan lemas. Botulism bisa juga mengakibatkan radang paru dan dehidrasi.

Susu sapi

Susu sapi sulit dicerna bayi dan tidak mengandung cukup zat besi dan vitamin C, berbeda dengan ASI dan formula. Walaupun begitu, banyak dokter yang membolehkan si kecil mengkonsumsi yogurt atau keju di usia 8 bulan. Saat si kecil mulai mengkonsumsi susu sapi di atas usia satu tahun, perhatikan gejala alerginya ya, Moms.

Jus buah

Yap, jus buah kurang cocok untuk si kecil berusia 6 bulan ke bawah. Selain memiliki kandungan gula tinggi, nutrisinya tidak sekaya buah utuh. Moms bisa mengenalkannya pada si kecil dengan campuran air. Disarankan untuk memilih buah yang lebih ramah di perut, seperti apel dan pir.

Gandum putih

Pemprosesan membuat gandum putih tidak mengandung nutrisi sekaya gandum utuh. Selain itu kadar gulanya lebih tinggi. Jadi, tunda dulu mengenalkan pasta, roti putih dan sejenisnya untuk si kecil.

Makanan bergula

Si kecil sebaiknya dikenalkan terlebih dulu dengan pemanis alami dari buah-buahan. Untuk menguatkan pola makan sehatnya, tunda dulu memberikan makanan dengan pemanis buatan, seperti cupcake,    donat, kue tart, permen, coklat, kue kering dan sejenisnya.

Makanan pemicu tersedak

Si kecil belum dapat mengunyah dengan baik. Jadi hindari memberikan kacang-kacangan utuh, buah –buahan seperti anggur, lengkeng dan rambutan, buah kering,  permen, popcorn, dan potongan wortel mentah dan lainnya. Berikan bertahap di usia lebih dari setahun, ketika gigi susunya sudah lengkap.

Makanan mentah

Makanan mentah atau tidak dipasteurisasi mengandung bakteri yang bisa membahayakan si kecil.

Selain itu, sistem pencernaan si kecil belum cukup kuat untuk menerima makanan seperti smoked beef, ikan dengan kandungan merkuri, dan makanan yang dikemas dengan berbagai zat kimia. Makanan pemicu alergi seperti kacang tanah, udang atau seafood lainnya, telur, dan strawberry juga sebaiknya ditunda atau dikenalkan secara bertahap sambil mendeteksi gejala alergi yang timbul.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *