Download!Download Point responsive WP Theme for FREE!

MLA dan PT Global Pratama Wijaya Perkenalkan Australian Wagyu : The Best Of Best

Para penikmat steak pastinya sudah sangat paham mengapa Daging Sapi Wagyu dikenal sebagai daging dengan kualitas terbaik di dunia. Wagyu memang terkenal karena teksturnya yang empuk, cita rasanya yang istimewa  dan dari segi tampilan dagingnya saat mentah pun terlihat berbeda karena tingkat ‘marbling’ daging yang tinggi. Tingkat marbling atau lemak dalam daging yang tinggi inilah yang menyebabkan Wagyu sangat lembut dan ‘meleleh’ di lidah.

Meat & Livestock Australia bekerjasama dengan PT. Global Pratama Wijaya mengadakan  acara “Australian Wagyu: The Best of Beef” di ENERGY Cafe Jakarta 26 Juni lalu, yang bertujuan untuk memperkenalkan kualitas daging sapi Wagyu asal Australia, dan juga produk daging merah premium lainnya dari Australia. Di kesempatan ini, PT. Global Pratama Wijaya selaku importir membawakan beberapa brand ternama daging sapi Wagyu asal Australia, disertai juga dengan cooking demo oleh Chef Stefu Santoso dari Energy Cafe dengan menu: Pan-roasted Wagyu Beef Raz el Hanout in Tortilla Wrapped dan Wagyu Beef Raz el Hanout Salad with Tomato, Onion and Lime Dressing.

Sebagai salah satu produsen daging sapi terbesar di dunia, Australia terkenal dengan berbagai jenis produknya seperti grass fed beef, grain fed beef dan Wagyu beef. Australia adalah negara eksporter terbesar untuk daging merah dan ternak dengan mengekspor 65% dari total daging sapi dan 39% dari total daging domba muda ke lebih dari 100 negara. Untuk menjaga standard kualitas produk yang tinggi, industri daging sapi dan domba Australia dan semua elemen pemerintahannya telah bekerjasama untuk membangun standard dan sistem yang ketat. Sehingga dihasilkan produk yang bersertifikat Halal dan bebas dari penyakit hewan.

Program promosi yang dilakukan oleh PT Global Pratama Wijaya ini akan berlangsung selama 1 bulan dari 26 Juni ke 27 Juli 2014 di outlet food service (hotel, restaurant dan cafe) dalam bentuk diskon untuk pembelian Australian Beef khususnya Australian Wagyu. Dengan membeli produk Australian Wagyu dan non wagyu, konsumen akan turun berpartisipasi dalam program ‘Sharing and Caring’ dimana dari setiap kilogram Australian Wagyu akan disumbangkan Rp 2.000 sebagai bentuk sumbangan ke yayasan panti asuhan Sayap Ibu.

 

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *